Cara Menggunakan Windows Search di Windows 10

Windows Search merupakan fitur pencarian di sistem operasi Windows 10 yang bisa Anda gunakan untuk mencari apa saja, mulai dari file di komputer, aplikasi, email, dan pengaturan tertentu. Anda juga bisa mendapatkan hasil pencarian dari web dengan mesin pencari Bing.

Fitur ini akan terasa sangat membantu sekali ketika Anda sudah terbiasa menggunakannya. Windows Search bisa digunakan sebagai tempat untuk mengakses semua yang ada di komputer tanpa harus membuka halaman yang terlalu dalam.

Pada saat mengklik satu kali pada Windows Search bar Anda akan langsung ditampilkan aplikasi yang paling sering digunakan dan file yang terakhir kali dibuka, membuat Anda bisa memulai pekerjaan dengan lebih cepat.

Cara menggunakan Windows Search di Windows 10

1. Klik pada icon Search pada taskbar atau klik tombol Windows

2. Ketik kata kunci pencarian Anda

3. Klik pada program yang ingin dijalankan

cara search di windows 10

4. Klik pada bagian Search the web untuk melihat hasil search berdasarkan pencarian web

2 cara search windows 10

5. Pada panel sebelah kanan menu Anda bisa memilih special menu yang bisa dijalankan seperti Run as administrator dan Recent items

how to search windows 10

Cara menampilkan Search di Windows 10

Menggunakan fitur Search di Windows 10 sangat mudah sekali. Anda bisa menampilkan icon search box pada taskbar dan mengkliknya setiap kali ingin menggunakan search.

Windows Search bisa juga diakses dengan klik pada tombol Windows kemudian ketik kata kunci pencarian Anda.

Apabila pada taskbar Windows 10 Anda tidak ada icon maka kita harus memunculkannya terlebih dahulu.

Cara memunculkan search di windows 10 adalah dengan klik kanan pada area kosong di taskbar > pilih menu Search > pilih Show search icon.

4 cara search windows 10

Cara setting Windows Search

Agar fitur Windows Search bisa memberikan hasil pencarian yang lebih relevan maka Anda bisa menyesuaikan pengaturannya melalui menu Settings.

Anda bisa melakukan filtering hasil pencarian web yang dimunculkan, mengatur pencarian aplikasi Microsoft Store, dan pencarian file yang ada di komputer.

Berikut ini cara setting Search di Windows 10:

1. Masuk ke Windows Settings kemudian pilih menu Search

2. Pilih mode SafeSearch

Terdapat 3 mode yang bisa Anda pilih yaitu:

Strict untuk memblokir semua hasil pencarian yang mengandung adult content baik itu teks, gambar, maupun video.

Moderate untuk memblokir hanya gambar dan video.

Off jika ingin menampilkan semua hasil pencarian termasuk yang mengandung adult content baik teks, gambar, maupun video.

5 cara search windows 10

3. Lakukan pengaturan pada Cloud content search

Pada bagian Cloud content search Anda bisa melakukan pencarian aplikasi di Microsoft Store dengan cara mengaktifkan opsi Microsoft account, syaratnya Windows 10 Anda harus sudah terhubung dengan akun Microsoft.

Aktifkan juga opsi Work or School account untuk menampilkan hasil pencarian pada aplikasi dan layanan sekolah atau kampus.

6 cara search windows 10

4. Aktifkan Search History untuk menampilkan riwayat aplikasi dan file pada Windows Search

7 cara search windows 10

5. Lakukan pengaturan pada pencarian dan indexing file

Selanjutnya klik pada tab Searching Windows.

Pada bagian Find My Files pilih opsi Classic untuk menampilkan hasil pencarian hanya dari folder user. Pilih opsi Enhanced untuk menampilkan pencarian dari seluruh direktori yang ada di komputer.

Pada bagian Excluded Folders Anda bisa memilih folder tertentu untuk diblok agar tidak muncul pada hasil pencarian.

Pada bagian Indexer Performance aktifkan Respect Device Power Mode agar fitur indexer bekerja dengan menyesuaikan power mode yang digunakan. Ini bertujuan untuk meningkatkan performa Windows 10 saat digunakan dengan baterai.

8 cara search windows 10

Fungsi Windows Search

Fitur search di Windows 10 memiliki banyak sekali fungsi dan kegunaan mulai dari melakukan pencarian file di komputer, membuka halaman pengaturan spesifik, hingga melakukan pencarian cepat di internet.

Berikut ini adalah beberapa fungsi Windows Search yang akan bermanfaat untuk Anda:

1. Melakukan pencarian file dan folder

Jika Anda mengaktifkan fitur Enhanced maka Windows Search bisa berfungsi sebagai search engine lokal untuk menemukan file apa saja yang ada di komputer.

Pada mode Classic Windows Search hanya akan menampilkan hasil pencarian pada folder user.

2. Menemukan menu Settings

Fungsi Windows Search yang kedua adalah menemukan menu Settings apa saja yang ada di Windows 10.

Dengan Windows Search Anda bisa langsung masuk ke halaman pengaturan spesifik, misalnya ingin mengatur VPN maka Anda tinggal ketik “vpn” pada search dan pengaturan VPN akan muncul di sana.

Berbeda dengan menggunakan menu Windows Setting atau Control Panel yang akan membuat Anda masuk ke sub pengaturan terlebih dahulu.

3. Membuka aplikasi dengan cepat

Anda bisa membuka aplikasi apa saja menggunakan Windows Search. Ini akan sangat berguna ketika Anda ingin membuka aplikasi yang tidak memiliki shortcut. Caranya cukup dengan mengetik nama aplikasi yang ingin dibuka dan hasilnya akan langsung muncul.

4. Mencari jawaban cepat dari internet

Fungsi Windows Search yang selanjutnya adalah melakukan pencarian cepat dari internet dan menampilkan hasilnya dalam bentuk snippet. Anda bisa mencari apa saja mulai dari informasi cuaca, kurs, berita hari ini, biografi tokoh, dan lain sebagainya. Windows Search menggunakan Bing sebagai search engine.

9 cara search windows 10

5. Melakukan pencarian gambar dengan screenshot

Ini adalah salah satu fitur dari Windows Search yang cukup keren. Anda bisa melakukan pencarian web langsung dengan cara screenshot apa saja yang ada di layar komputer.

Cara menggunakannya dengan klik icon search > klik pada tombol screenshot. Setelah itu pilih area pada layar yang ingin digunakan sebagai query pencarian.

search windows

Menghubungkan Windows Search dengan Cortana

Cortana merupakan program asisten berbasis AI yang ada di Windows 10. Ketika Anda sudah mengaktifkan Cortana maka fitur Search di Windows 10 akan menjadi lebih menarik lagi.

Melakukan pencarian dengan Cortana bisa dilakukan melalui perintah suara, dalam hal ini komputer Anda harus memiliki perangkat microphone untuk input perintah suara.

Cortana bisa melakukan semua pencarian yang ada pada fitur Windows Search, melakukan task tertentu, melakukan pencarian web, menjawab percakapan, hingga bermain game.

Lihat cara mengaktifkan Cortana di sini:

Cara mengaktifkan dan mengunakan Cortana

Beberapa hal menarik yang bisa dilakukan Cortana seperti:

  • Mengecek dan membacakan email masuk
  • Membuat notes (catatan)
  • Membuat jadwal
  • Mematikan komputer
  • Memutar musik (via Spotify)
  • Membuat dan mematikan alarm
  • Translate kata dari Bahasa Inggris ke bahasa lain
  • Mendefenisikan makna dari sebuah kata
  • Mendapatkan informasi ramalan cuaca
  • Mendapatkan informasi waktu matahari terbit dan terbenam
  • Konversi mata uang
  • Bernyanyi, tertawa, menceritakan jokes, quotes, dan puisi
  • Mendapatkan informasi biografi seseorang
  • Melakukan pencarian gambar dan video
  • Menghitung seperti Kalkulator
  • Pencarian informasi ukuran (tinggi, luas, jarak, kedalaman)

Untuk melakukan pencarian dengan Cortana atau memintanya melakukan pekerjaan di atas harus dilakukan dengan perintah suara yang diawali dengan mengucapkan “hey Cortana”.

Leave a Comment