Cara Menghilangkan “Service Battery” di Macbook Pro & Air

Salah satu masalah yang sering dialami pengguna Macbook Pro adalah munculnya pesan Service Battery yang tidak mau hilang sendiri. Setiap kali Anda klik icon baterai maka pesan tersebut tetap akan ada di sana yang mengindikasikan seolah-oleh ada masalah pada baterai Anda sehingga perlu diperbaiki.

Perlu diketahui jika sistem pada Macbook Pro Anda selalu melakukan monitoring pada status kesehatan baterai. Anda bisa melihat data hasil monitoring ini dengan mudah kapan saja diinginkan. Ketika Anda klik pada icon baterai, maka informaasi tentang status, sisa energi, dan aplikasi yang menggunakan banyak energi akan terlihat di sana.

Pada Macbook Pro ada empat jenis status baterai, yaitu:

  • Normal: Baterai dalam kondisi normal dan berfungsi dengan baik
  • Replace Soon: Baterai menahan lebih sedikit energi dibandingkan kapasitasnya ketika masih baru. Baterai tetap bisa digunakan.
  • Replace Now: Baterai masih bisa digunakan namun perlu segera diganti karena kapasitasnya sudah banyak berkurang.
  • Service Battery: Ada kesalahan pada baterai dan baterai perlu diganti. Baterai masih bisa digunakan.
cara menghilangkan service battery macbook 1

Dalam kondisi baru, baterai Macbook Pro mampu menampung energi penuh sesuai dengan kapasitas maksimalnya. Namun seiring dengan penggunaan dan cycle count yang terus bertambah, kemampuan baterai dalam menahan energi juga akan berkurang.

Melihat informasi detail mengenai baterai Macbook Pro Anda

Untuk melihat informasi mengenai status, jumlah cycle count, kapasitas penuh baterai, dan detail lainnya Anda bisa melakukan langkah-langkah berikut ini:

  1. Klik pada logo Apple
  2. Pilih About This Mac
  3. Pilih System Report
  4. Klik pada tab Power di sebelah kiri
  5. informasi mengenai baterai Anda akan terlihat pada jendela sebelah kanan
cara menghilangkan service battery macbook 2

Dari pihak Apple sendiri mengatakan bahwa baterai mampu berfungsi dengan normal hingga 1000 cycle count, dan baru mulai akan berkurang kapasitasnya setelah melewati batas tersebut.

Akan tetapi pada kenyataannya tidak sedikit Macbook Pro yang belum mencapai 1000 siklus sudah mulai mengalami masalah, salah satunya adalah munculnya peringatan untuk melakukan servis baterai ini.

Pesan error Service Battery menandakan ada sesuatu yang salah pada baterai Anda dan memerlukan investigasi lebih lanjut. Terkadang pesan error ini muncul karena kesalahan sistem dalam mendeteksi kesehatan baterai, oleh karena itu pesan error bisa diabaikan atau dihilangkan dengan cara tertentu.

Cara menghilangkan pesan Service Battery di Macbook Pro dan Macbook Air

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan pesan “Service Battery” di Macbook Pro:

1. Kalibrasi ulang baterai

Langkah pertama yang perlu Anda coba untuk menghilangkan pesan Service Battery adalah melakukan kalibrasi ulang baterai. Ini bisa dilakukan dengan menguras baterai hingga benar-benar kosong kemudian mengisinya hingga penuh.

Melakukan kalibrasi bahkan disarankan dilakukan selama bebrapa kali dalam setahun untuk menjaga kesehatan baterai Anda.

Ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Isi baterai hingga penuh 100%
  2. Setelah baterai penuh, jangan cabut dulu charger, terus gunakan Macbook Pro selama kurang lebih 2 jam dalam kondisi charger pasing terpasang
  3. Setelah itu lepas charger dan terus gunakan Macbook Pro hingga baterai habis
  4. Setelah baterai habis dan Macbook Pro mati, diamkan selama satu malam
  5. Pada keesokan harinya colok charger dan isi baterai hingga 100%

Apabila berhasil maka setelah melakukan kalibrasi ulang mengikuti langkah-langkah di atas pesan Service Battery akan hilang. Namun jika pesan error belum hilang, Anda bisa melakukan kalibrasi lagi selama 2-3 kali.

2. Melakukan reset pada System Management Controller

System Management Controller adalah subsistem pada komputer Mac yang berfungsi untuk mengontrol thermal and power management, battery charging, video mode switching, sleep and wake, hibernation, dan LED indicators.

Melakukan reset pada SMC merupakan sebuah langkah perbaikan untuk mengatasi berbagai masalah yang berhubungan dengan power, baterai, dan hardware yang lain berhubungan. Ini juga termasuk menghilangkan error Service Battery yang terjadi pada baterai Macbook Pro.

Ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Matikan Macbook Pro Anda
  2. Tekan dan tahan selama 10 detik tombol Shift+Ctrl+Option+Power secara bersamaan
  3. Lepaskan semua tombol secara bersamaan
  4. Hidupkan Macbook Pro seperti biasa
cara menghilangkan service battery macbook 3

Reset SMC pada Macbook Pro dan Macbook Air tahun 2018 ke atas

  1. Matikan Macbook Pro Anda
  2. Setelah Macbook mati, tekan dan tahan selama 7 detik tombol Shift+Option+Control
  3. Sambil masih menahan tombol-tombol tadi, tekan dan tahan lagi selama 7 detik tombol Power. Jadi totalnya 14 detik
  4. Setelah itu lepaskan semua tombol secara bersamaan, lalu diamkan sebentar
  5. Hidupkan Macbook seperti biasa dengan menekan tombol Power
cara menghilangkan service battery macbook 4

3. Bawa Macbook Pro ke service center terdekat

Jika Anda belum dapat menghilangkan pesan error Service Battery di Macbook Pro Anda, dan beberapa tips yang kami berikan di atas tidak berhasil, maka solusi terakhir yang bisa kami sarankan adalah membawanya ke Apple service center terdekat untuk diperbaiki.

Itulah beberapa tips yang bisa kami berikan untuk mengatasi dan menghilangkan pesan Service Battery di Macbook Pro dan Macbook Air. Semoga bisa membantu.

1 thought on “Cara Menghilangkan “Service Battery” di Macbook Pro & Air”

  1. Datangi Alamat kita di
    Bang Amin IT
    PT. TSM
    PT. Teknologi Solusi Mulai Dari Ringan
    ( Klik link alamat Google dibawah ini )
    http://bit.ly/BAEBDGITB

    Jl. Cigadung Raya Timur No.56, Cigadung, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40191

    Owner Alumni ITB Amin Yahya Zefiansyah
    No WA dihubungi
    +62 851-6288-6251

    Reply

Leave a Comment