Winpreso – Windows 11 dilengkapi dengan berbagai fitur yang memudahkan pengguna dalam mengelola dan mengoptimalkan perangkat. Salah satu fitur yang sangat berguna adalah mode hibernasi. Fitur hibernasi di Windows 11 memungkinkan kalian untuk dapat menyimpan sesi kerja saat ini dan mematikan komputer untuk sementara waktu.
Tenang saja, data kalian tetap aman selama mode ini aktif. Selain itu, hibernasi membantu menghemat energi, sehingga perangkat dapat digunakan dengan lebih efisien. Hibernasi adalah fitur pada Windows yang memindahkan seluruh data dari RAM ke file lokal di hard drive atau SSD.
Fitur ini menjaga kondisi PC terakhir, termasuk file yang terbuka, aplikasi yang berjalan, dan jendela yang sedang aktif. Data ini disimpan dalam file bernama hiberfil.sys. Saat komputer dinyalakan kembali dari mode hibernasi, Windows akan otomatis mengembalikan semua aplikasi, file, dan jendela ke kondisi sebelum hibernasi, sehingga kalian bis melanjutkan pekerjaan dengan cepat tanpa harus membuka ulang semuanya.
Daftar isi
Apa Itu Opsi Hibernasi?
Sebelum lanjut, yuk ketahui secara singkat terlebih dahulu apa itu opsi hibernate! Hibernasi adalah salah satu metode efektif untuk meminimalkan konsumsi energi pada komputer. Dalam mode hibernasi, sistem akan menyimpan semua informasi dan data sesi kerja saat ini ke dalam file hibernasi di hard drive, lalu mematikan komputer sepenuhnya.
Saat kalian kembali menyalakan komputer, semua aplikasi, dokumen, dan pekerjaan terakhir akan muncul persis seperti sebelum hibernasi, memungkinkan kalian melanjutkan dari titik terakhir dengan mudah. Saat kalian memilih opsi hibernate, sistem akan menyalin konten RAM (memori sementara yang menyimpan data sesi saat ini) ke penyimpanan permanen seperti hard drive atau SSD dalam bentuk file khusus.
Ketika komputer dimatikan, tidak ada energi yang digunakan, karena semua data sesi sudah diamankan. Saat kalian kembali menyalakan komputer, file hibernasi ini dibaca kembali, mengembalikan semua aplikasi, file, dan data seperti sebelum hibernasi.
Alasan Menggunakan Fitur Hibernasi di Windows 11
Mode hibernasi sangat bermanfaat dalam berbagai situasi. Jika kalian berencana beristirahat lama dari PC tetapi ingin melanjutkan pekerjaan tanpa perlu membuka kembali semua aplikasi, cukup aktifkan mode hibernasi. Dengan cara ini, kalian bisa kembali bekerja dengan mudah saat menyalakan PC lagi.
Penting untuk memahami perbedaan antara mode Hibernasi dan mode Tidur di Windows. Pada mode Tidur, PC tetap dalam keadaan menyala dan menggunakan sedikit daya. Sedangkan pada mode Hibernasi, PC benar-benar mati sehingga tidak menggunakan daya baterai sama sekali. Hal ini menjadikan mode hibernasi pilihan yang baik untuk menghemat baterai laptop ketika kamu tidak akan menggunakannya untuk waktu yang lama.
Mode Tidur cocok untuk istirahat singkat dari PC, sedangkan mode Hibernasi lebih tepat digunakan saat kalian akan meninggalkan PC selama beberapa jam atau lebih.
Cara Aktifkan Fitur Hibernasi di Windows 11
Mengaktifkan fitur hibernasi di Windows 11 sangat mudah untuk dilakukan. Dimana kalian bis melakukannya melalui Command Prompt (CMD), PowerShell, atau Registry Editor. Berikut ini adalah langkah-langkahnya.
Menggunakan Command Prompt
Saat komputer dihidupkan kembali, semua aplikasi dan dokumen yang terbuka akan kembali seperti semula, seperti kondisi sebelum dimatikan. Berikut adalah cara mengaktifkan mode hibernasi menggunakan Command Prompt.
- Ketik “Command Prompt” di kolom pencarian Windows.
- Klik kanan pada aplikasi Command Prompt dan pilih “Run as Administrator” atau “Jalankan sebagai Administrator.”
- Jika muncul jendela Kontrol Akun Pengguna, klik “Yes” atau “Ya” untuk memberi izin.
- Di jendela Command Prompt, ketik perintah powercfg /hibernate on.
- Tekan Enter untuk menjalankan perintah ini.
- Setelah perintah berhasil dieksekusi, mode hibernasi akan diaktifkan di sistem Windows masing-masing.
- Untuk memastikan bahwa hibernasi sudah aktif, kalian bis mengetik perintah berikut powercfg /availablesleepstates.
- Tekan Enter untuk melihat daftar mode tidur yang tersedia di komputer sendiri.
- Jika hibernasi tercantum sebagai salah satu mode tidur yang tersedia, berarti fitur ini telah diaktifkan dengan sukses.
Dengan PowerShell
Hibernasi adalah fitur penting pada Windows yang memungkinkan komputer untuk menyimpan keadaan saat ini ke hard drive dan mematikan sistem. Sehingga saat dihidupkan kembali, pengguna dapat melanjutkan dari tempat yang terakhir. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengaktifkan fitur hibernasi di Windows 11 menggunakan PowerShell.
- Mulailah dengan membuka Windows Search, ketik “PowerShell”, dan pilih opsi Jalankan sebagai Administrator untuk membuka PowerShell dengan hak akses administrator. Jika muncul prompt Kontrol Akun Pengguna (User Account Control), pilih Ya untuk mengizinkan.
- Setelah jendela PowerShell terbuka, ketik perintah powercfg /hibernate on dan tekan Enter. Perintah ini akan mengaktifkan fitur hibernasi pada Windows 11.
- Untuk memastikan bahwa hibernasi telah diaktifkan, jalankan perintah powercfg /availablesleepstates di PowerShell. Perintah ini akan menampilkan status fitur-fitur tidur (sleep) yang tersedia, termasuk hibernasi. Jika hibernasi telah berhasil diaktifkan, opsi ini akan muncul dalam daftar.
Menggunakan Editor Registri
Jika kalian lebih nyaman menggunakan metode grafis, kalian bisa mengaktifkan fitur hibernasi di Windows melalui Editor Registri. Berikut langkah-langkahnya:
- Tekan tombol Windows + R pada keyboard masing-masing untuk membuka kotak dialog Run. Ketik regedit di kotak dialog, lalu klik OK atau tekan Enter untuk melanjutkan.
- Saat muncul peringatan Kontrol Akun Pengguna (User Account Control), pilih Ya untuk membuka Editor Registri.
- Di dalam Editor Registri, navigasikan ke jalur berikut HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\Power.
- Di panel kanan, cari item bernama HibernateEnabled. Jika tidak ada, kalian bisa membuatnya dengan cara ini. Klik kanan pada panel kanan, pilih New > DWORD (32-bit) Value. Beri nama item ini HibernateEnabled dan tekan Enter.
- Klik dua kali HibernateEnabled, dan pada bidang Value Data, ketik angka 1. Klik OK untuk menyimpan perubahan.
- Tutup Editor Registri dan mulai ulang komputer yang digunakan.
Opsi Hibernasi di Panel Kontrol Windows
Fitur hibernasi di Windows memungkinkan komputer menyimpan semua data yang sedang digunakan dan mematikan perangkat, sehingga menghemat daya tanpa kehilangan kemajuan pekerjaan. Berikut adalah cara mengaktifkan opsi hibernasi melalui Panel Kontrol.
- Luncurkan pencarian Windows dengan mengklik ikon pencarian di taskbar atau menggunakan pintasan Win+S.
- Ketik “Control Panel” dan pilih aplikasi Panel Kontrol yang muncul.
- Di Panel Kontrol, pilih Sistem dan Keamanan.
- Lanjutkan dengan memilih Opsi Daya untuk masuk ke pengaturan daya komputer.
- Dari menu di sebelah kiri, klik Pilih apa yang dilakukan tombol daya. Ini akan membuka halaman pengaturan daya tambahan.
- Pada bagian atas, klik Ubah pengaturan yang saat ini tidak tersedia. Ini memungkinkan kalian untuk mengedit pengaturan yang mungkin terkunci secara default.\
- Di bagian Pengaturan Shutdown, temukan opsi Hibernasi dan centang kotaknya.
- Setelah itu, klik Simpan Perubahan untuk mengaktifkan mode hibernasi pada komputer.
Langkah-langkah di atas akan membantu kalian mengaktifkan fitur Hibernasi di Windows 11 dan menggunakannya untuk menghemat daya saat meninggalkan komputer dalam waktu yang lama. Selamat mencoba!